Day 4: Alasan Bergabung Di Blogger Perempuan Network


Assalamualaikum teman-teman jumpa lagi ya sama nengsih dalam challenge di hari ke-4 ini dengan tema alasan bergabung di perempuan network.. 

Awal Kenal Blogger Perempuan

Sebelumnya aku mau cerita dulu ya sejarah aku bergabung di komunitas ini. Kala itu aku sedang aktif-aktifnya nge-blog dan gabung komunitas.  Nah di komunitas Blogger Bengkulu (BoBe) lagi nich teman-teman kuta dianjurkan untuk ikut komunitas blogger lainnya secara online agar wawasan lebih luas dan bisa liat blog-blog orang dari luar.  Nah saat itu adalah yang merekomendasikan komunitas Blogger Perempuan.  Dan sebagian besar anggota di BoBe mereka juga udah kenal dan bergabung di Blogger Perempuan.  

Aku pun akhirnya searching di interntlet dan pas banget kalo tidak salah waktu itu pas lagi buka fb,  ketemu lah fanspage nya blogger perempuan.  Aku follow.  Kemudian fp ini mengajukan beberapa pertanyaan seputar blog dan aku jawab sesuai permintaan.  Dan alhamdulillah tergabung.  Nggak mungkin nolak kan yaa??  Tega. Namanya juga mau belajar.  Yang penting udah ada modal blog. Hehee.. And aku pun menjadi bagian dari fp ini. Di fp ini pun yang menjadi admin bya mbak Alaikha, seringkali share putusan dengan tema yang berbeda secara periodek.  Aku pun ikut share juga sekali-kali.  Mayan lahh.. Walau tak di koment ya semoga aja di klik.  Itung-itung nbah pageview. #ngarep wkwk.. 

Kenapa Bergabung di Blogger Perempuan? 

Nahh.. Sebagaimana tadi dijelaskan,  alasanya yaitu:

1. Menambah jaringan
2. Blogwalking ke blog orang luar Bengkulu 
3. Ada 1 atau 2 orang blogger luar yang bisa diajak kenalan dan menjalin silaturahmi. 

Status di Blogger Perempuan

Untuk saat ini ya hanya anggota biasa aja.  Anggota pasif.  Padahal sebenarnya aku juga pengen aktif di komunitas ini.  Ya misalnya ada grup WA nya. Biar kita saling blog walking. 

Komunitas ini merupakan komunitas hang besar dan sering banget ngadain lomba-lomba.  Tulisan para bloggernya juga kece-kece. Nah kalo ada admin BP yang baca tulisan ini,  tolong ya kalau ada grup khususnya aku dimasukin.  Hehee.. Biar jadi penulis yang kece juga kayak ya g lain aamiin.. 

Kayaknya untuk sementara ini itu dulu ya alasan aku gabung di komunitas Blogger Perempuan.  Alasan utama ya karna itu perempuan.  Kalau blogger pria ya aku nggak mungkin ada disana. Wkwk.. #PaanSichh..  Haa

Sampai jumpa lagi untuk new post esok ya..  See you and bye-bye. 

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.. 

3 komentar

Thanks udah mampir. Jangan lupa tinggalkan komentar ya. No SARA. Syukron Jazakallah..😊

Komunitas BRT Nerwork

Komunitas BRT Nerwork
Logo Komunitas BRT Network

Komunitas Mama Daring

Komunitas Mama Daring
Logo Mama Daring